6 Manfaat Air Kelapa Muda Untuk Ibu hamil

TipsCerdas - Air kelapa mengandung berbagai keunggulan yang sangat penting bagi kesehatan, Air kelapa juga dapat memulihkan dan memperbaiki cairan tubuh ketika terjadi dehidrasi pada tubuh kita serta dapat menghilangkan dahaga ketika kehausan. 
Manfaat Air Kelapa Untuk Ibu hamil
pakarobatherbal.com
Air kelapa muda sangat baik untuk di konsumsi oleh ibu hamil. Selain menyegarkan, didalam air kelapa muda juga memiliki  kandungan nutrisi dan keseimbangan elektrolit yang sama halnya seperti cairan tubuh. Selama masa kehamilan, penting bagi seorang wanita hamil untuk memasukkan makanan dan minuman yang sehat dan bergizi untuk perkembangan kehamilan. Mengkonsumsi Air kelapa selama kehamilan membantu untuk menjaga kesehatan ibu dan janin.
Baca Juga: Manfaat Buah Kelengkeng Bagi Kesehatan

Berikut kami mengulas 6 Manfaat Air Kelapa Untuk Ibu hamil:

1. Cepat mengganti cairan tubuh

Ketika wanita sedang hamil,  akan mudah mengalami haus (sering haus) dan dehidrasi, Dengan minum air kelapa muda tubuh akan dapat menyerap cairan ini dengan mudah sehingga rasa haus dan dehidrasi dapat segera teratasi. Air kelapa muda ini dapat Anda minum sebagai alternatif pengganti cairan tubuh yang hilang, sehingga tubuh Anda akan mendapatkan kesegaran sepanjang hari.


2. Membantu proses pencernaan

Agar proses pencernaan Anda lancar, sebaiknya memperbanyak mengkonsumsi makanan yang mengandung serat serta buah dan sayur setiap hari. Selain itu juga dapat dengan minum air kelapa muda. Air kelapa muda dapat mempelancar proses pencernaan karena air kelapa mengandung elektrolit alami yang cukup tinggi. Dengan minum air kelapa muda setiap hari, maka pencernaan Anda akan menjadi lancar.

3. Dapat mencegah terjadinya infeksi saluran kemih

Manfaat air kelapa muda untuk ibu hamil juga dapat mencegah infeksi pada saluran kemih yang sudah biasa terjadi pada ibu hamil. Hal ini dikarenakan kandungan air kelapa adalah merupakan diuretik alami, sehingga dapat membantu mempelancar dan meningkatkan aliran urine.

4. Membantu menjaga tekanan darah

Kandungan elektrolit pada air kelapa muda hijau seperti klorida, magnesium, natrium, serta riboflavin ini mampu menjaga tekanan darah agar tetap dalam kondisi normal. Serta kandugan ini juga sangat baik untuk  menjaga kesehatan jantung.

5. Meingjatkan kolesterol baik (HDL) dalam tubuh

Sebuah riset menunjukkan bahwa manfaat air kelapa muda hijau untuk ibu hamil  juga dapat membantu meningkatkan kandungan kolestrol baik (HDL) di dalam tubuh, karena kandungan pada air kelapa tersebut tidak ada kandungan lemak dan kolesterol. Jadi, bagi ibu yang sedang dalam masa kehamilan tidak perlu khawatir untuk meminum air kelapa, karena hal tersebut justru sangat baik dan akan menambah kesegaran tubuh serta tubuh terlihat lebih berisi.


6. Mencegah terjadinya kram

Semakin bertambahnya usia kehamilan pada ibu hamil, terkadang dapat meningkatkan resiko terjadinya kram pada tubuh seperti di bagian kaki bagi beberapa kebanyakan wanita. Kandungan didalam air kelapa yakni senyawa kimia seperti kalium, dapat menjadikan sebagai alternative utama untuk menyembuhkan gangguan tersebut.

0 Response to "6 Manfaat Air Kelapa Muda Untuk Ibu hamil"

Post a Comment

Popular Posts